MikroTik CHR? sobat pernah denger atau pernah baca atau juga pernah menggunakan hmm, ya CHR kepanjangan dari Cloud Housted Router adalah RouterOS yang tujukan virtual mesin, CHR support architeture x86_64-bit dan juga bisa digunakan dibanyak virtual mesin seperti KVM, Virtual Box, VMWare, Hyver-v.
Secara fitur CHR tidak ada perbedaan dengan RouterBOARD hanya saja ada pembatasan bandwith yang diatur sesuai licensi, jika pada mikrotik x86 ketika mikrotik diinstall di VM maka otomatis akan menggunakan versi trial atau licensi level 0 yang bisa digunakan selama 24 jam, jika sudah lewat 24 jam maka harus melakukan installasi ulang, ketika kita ingin menggunakan nya lebih lama maka kita harus membeli licensi nya.
Dengan hadirnya CHR maka tentang waktu tidak lagi menjadi persoalan, ketika chr baru pertama kali diinstall chr akan secara default memilik licensi level 1 alias free, jadi kita bisa gunakan chr lebih lama hanya saja bandwith per interface dibatasi menjadi 1 MB.
Pada lab kali ini kita akan lakukan installasi CHR di GNS3, yang nanti nya bisa gunakan untuk ngelab atau ngoprek. Untuk bagaimana cara install GNS3 di komputer sudah dijelaskan diartikel sebelumnya sobat bisa lihat disini.
Pertama download CHR langsung di web resmi mikrotik, atau sobat bisa klik link yang sudah saya sediakan dibawah ini.
Anda bisa pilih Raw disk image kemudian download versi stable atau longterm.
Ekstrak file yang berekstensi .zip tadi.
Selanjut buka gns3 kesayangan anda, kemudian pergi tool bar Edit > Preferences >Qemu VMs
Klik New untuk menambah device baru. dan beri nama sesuai dengan keinginan anda, disini saya beri nama CHR.
kemudian next button dibilah bawah.
Step selanjutnya anda diminta mengatur ukuran RAM yang akan dialokasikan ke CHR device nantinya.
Disini saya atur RAM menjadi 64 MB, tetapi anda bisa sesuaikan dengan kebutuhan anda, cukup atur RAM kamudian next.
Distep selanjutnya anda diminta untuk memilih tipe concol, tapi disini biarkan saja default.
Klik netxt lagi.
Kemudian distep selanjutnya anda diminta untuk memasukan file chr dengan ekstensi .img.
Anda bisa cari file chr yang sudah didownload diawal step tadi. Jika sudah anda bisa klik Finish.
Pengaturan belum selesai, klik menu edit dibagian bawah untuk menyesuaikan pengaturan device CHR.
Device CHR yang sudah dibuat akan muncul pada list device tampilan utama gns3, dan anda bisa drag and drop untuk mulai konfigurasi atau membuat praktek lab,, ettts jangan lupa untuk membuat project dulu ya.
Dengan pengaturan yang sudah kita lakukan diatas, kita sudah bisa membangun labrotorium kita sendiri tanpa mengeluarkan biaya sedikit pun. Jika ada yang kurang jelas bisa tinggalkan komentar di bawah.
Selamat mencoba 😃.