Pada lab sebelumnya kita sudah bahas akses routeros via IP telnet yang detailnya bisa dilihat disini, kali ini kita akan bahas lab yang judulnya masih ada telnet-telnetnya he..he..he. yap MAC telnet.
MAC telnet digunakan untuk mengakses router yang belum memiliki IP address, MAC telnet hanya mungkin dan bisa dilakukan antara dua buah MikroTik RouterOS.
Siapkan peralatan kita akan tempurr, ehh ngelab maksudnye.
Lab kali ini butuh 2 router, jika anda punya real device bisa anda gunakan, jika tidak punya anda bisa gunakan virtual machine.
Hubungkan kedua routeros, dan akses salah satu router.
◾ Pastikan kita sudah bisa akses router R1,
◾ Masuk ke IP > Neighborsh,
◾ Klik 2x pada device nighbors (R2) yang muncul > MAC Telnet,
◾ Akan muncul terminal baru yang meminta user dan password login ke device nighbors (R2) yang akan diremote melalui MAC Telnet.
Jika proses autentikasi berhasil kita akan diarahkan masuk ke routeros (R2),
Dengan begitu kita bisa dengan mudah mengkonfigurasi beberapa device sekaligus didalam satu interface, tanpa harus membuka banyak aplikasi.
Selamat mencoba.